Activita.co.id – Fakultas Syari’ah (Fasya) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura menyelenggarakan pelantikan raya sekaligus talk show dengan tema “Profesionalisme Penegak Hukum & Media dalam Menghadapi Pemilu 2024” di Auditorium pusat IAIN Madura, Senin (06/03/2023).
Acara tersebut dihadiri oleh Dekan Fasya, Ketua Prodi (Kaprodi), serta kurang lebih 180 kepengurusan dari 5 ormawa diantaranya: Senat Mahasiswa (Sema) Fasya, Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Fasya, Himpunan Mahasiswa Program Study (HMPS) Hukum Tata Negara (HTN), HMPS Hukum Ekonomi Syari’ah (HES), dan HMPS Hukum Keluarga Islam (HKI).
Andi Law selaku ketua panitia berharap supaya kepengurusan selanjutnya bisa menciptakan Fakultas syari’ah menjadi lebih baik dari sebelumnya.
“Semoga dibawah pimpinan yang baru, dapat membuat fakultas syari’ah lebih maju kedepannya dan seluruh kepengurusan yang sebentar lagi dilantik bisa menjalankan roda organisasi dengan baik dan amanah,” jelasnya saat sambutan.
Sementara Siti Musawwamah selaku Dekan Fasya berpesan agar kepengurusan mampu mengemban amanah dan tanggung jawabnya.
“Saya mau menyampaikan selamat datang kepada kepengurusan. point yang ingin saya sampaikan, sumpah itu mudah disampaikan tapi akan sulit untuk di ikhtiarkan, karena itu harus disadarkan pada sikap jujur, amanah dan bertanggung jawab,” tuturnya. (Via/Activita)