Menu

Mode Gelap
HMPS Ekonomi Syari’ah Adakan Entrepreneurship Workshop Semarak Bulan Bahasa, HMPS TBIN Adakan Pemilihan Duta Bahasa Indonesia IAIN Madura Gelar Pisah Sambut Kabiro AUAK IAIN Madura Tidak Masuk 3 Besar Kampus Terbaik di Madura Versi Kemendikbudristek RI Dianggap Tidak Mendidik, Konten IMTV Mendapat Kritikan

News · 25 Jul 2019 14:28 WIB ·

Mahasiswa PBS Raih Juara I Duta Koperasi Kabupaten Pamekasan


 Mahasiswa PBS Raih Juara I Duta Koperasi Kabupaten Pamekasan Perbesar

Ceria : Rudy saat menerima penghargaan

IAIN Madura, Activita– Dalam rangka memperingati Hari Koperasi Ke 72, Rudy Wiryo Saputo, mahasiswa Program Studi (Prodi) Perbankan Syari’ah (PBS) semester 8 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura raih juara I dalam ajang pemilihan duta koperasi Kabupaten Pamekasan yang bertempat di Kantor Dinas Koperasi Kabupaten Pamekasan. Kamis (25/07/19).

Acara yang digelar sejak hari Rabu (24/07/19) ini diikuti oleh 45 peserta, meliputi 19 peserta putra dan 26 dari peserta putri.

Adapun juara dari kelompok putra, juara I  diraih oleh Rudy Wiryo Saputo dari IAIN Madura, juara II Mohammad Samin dari Universitas Islam Madura (UIM), dan juara III Sultonim Mobin dari Politeknik Negeri Madura (POLTERA). Adapun dari kelompok putri, juara I Agustini Fajariyanti Ningsih dari Institut Negeri Sepuluh November  (ITS) Surabaya, juara II Habibah Febriani dari Universitas Madura (UNIRA), dan Anisa Fitria D. dari Universitas Negeri surabaya (UNESA).

Rudy Wiryo Saputo (PBS/8) delegasi IAIN Madura sebagai peraih juara I menuturkan, sangat bahagia atas perolehan juara, karena bisa membawa nama baik kampus IAIN Madura. “Alhamdulillah senang sekali, terima kasih kepada orang tua, dosen dan teman-teman yang telah mendukung saya,” ungkapnya ketika dihubungi via whatsapp.

Ia berharap, ada pembinanaan dan perhatian lanjutan dari pimpinan kepada mahasiswa yang berprestasi. “Saya juga berharap teman-teman bisa meningkatkan kualitas diri agar dapat menjadi regenerasi dan juga bisa mencari pengalaman di luar kampus, seperti mengikuti kompetisi dan lain-lain,” harap mahasiswa semester akhir tersebut.

Mohammad Kosim, rektor IAIN Madura mengungkapkan rasa terima kasihnya, karena telah berhasil mengangkat citra kampus IAIN Madura.  “Alhandulillah dan selamat, semoga dapat menginspirasi yang lain,” ungkap rektor. (tri)

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

UKK FPM FEBI IAIN Madura Gelar SERABI: Merajut Ukhuwah dan Berbagi Berkah Ramadan

24 Maret 2025 - 07:52 WIB

SERAMBI UKK FPM FEBI

Aliansi Pers Mahasiswa Madura Bergerak: Satukan Kekuatan untuk Kebangkitan PPMI DK Madura

23 Maret 2025 - 10:16 WIB

Konsolidasi dan BukBer Aliansi Pers Mahasiswa Madura

Satu Dekade Tadris Bahasa Indonesia: HMPS TBIN IAIN Madura Gelar Seminar dan Buka Bersama

23 Maret 2025 - 08:29 WIB

Hari Lahir Tadris Bahasa Indonesia

Berbagi Berkah Ramadan: UPZ IAIN Madura Salurkan Bantuan untuk Yatim dan Dhuafa

20 Maret 2025 - 05:45 WIB

Penyaluran Zakat Fitrah, Santunan Anak Yatim dan Kaum Duafa

Cerdas Berinvestasi: Mahasiswa FEBI IAIN Madura Dibekali Literasi Keuangan Syariah

18 Maret 2025 - 02:25 WIB

Talkshow Edukasi dan Literasi FEBI

Ramadan Produktif: Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura Terapkan Efisiensi Waktu Pembelajaran

14 Maret 2025 - 12:07 WIB

Pembelajaran Luring Bulan Ramadan
Trending di Kabar Kampus