![]() |
Ceria : Peserta KPM 133 bersama anak-anak |
IAIN Madura, Activita– Lakukan Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) 2019, posko 133 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura berikan pemberdayaan pada masyarakat Desa Kaduara Barat, Pamekasan. Selasa (23/07/19).
Posko 133 yang melakukan KPM sejak Kamis (05/07/19) ini dinahkodai oleh Khusnullah (TIPS/7) dan 13 mahasiswa KPM lainnya.
Khusnullah (TIPS/7) selaku Kordinator Desa (Kordes) mengungkapkan, selama melakukan KPM di Desa Kaduara Barat telah melakukan beberapa kegiatan sosial di masyarakat. “Sebelumnya kami sudah melakukan bakti sosial, seperti berjamaah dan yasinan, mengajar di Taman pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Rahmatul Hikam, mengajar ngaji di musholla, mengajar di lembaga sekolah, senam pagi bersama, muslimatan, Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu), dan PKK,” jelasnya.
Ia juga membeberkan, memasuki hari ke 19 sudah ada beberapa pemberdayaan bagi masyarakat Kaduara Barat. “Dalam kegiatan KPM ini, kami memberi pemberdayaan pada masyarakat, seperti pemberdayaan pada papan nama kuburan, pembuatan stik ikan lele dengan varian rasa, penyuluhan budidaya ikan lele yang baik, dan beberapa pemberdayaan lainnya,” imbuh mahasiswa semester 7 tersebut.
Pemberdayaan ini diharapkan bis meningkatkan perekonomian masyarakat baik dalam budidaya lele, nelayan dan sebagainya. “Semoga pemberdayaan ini sesuai dengan ekspektasi kami dan bisa ditindak lanjuti oleh masyarakat,” harap Kordes.
Selaras dengan itu, Qurrotul Aini (ES/7) juga berharap, pemberdayaan bisa memperbaiki kehidupan masyarakat Desa Kaduara Barat, khususnya di bidng ekonomi. “Semoga adanya pemberdayaan ini dapat membuat Desa Kaduara Barat bisa lebih berkembang dan perekonomian masyarakatnya lebih meningkat,” pungkasnya. (tri)