HIMA PBA Gali Potensi Pelajar Se-Jawa Timur
Perbesar
LPM ACTIVITA- Selama kurang lebih satu pekan, Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab (PBA) menggali potensi pelajar sesedrajat di seluruh jawa timur. Kegiatan tersebut dikemas dengan Mihrajan Al-Fann Al-Araby. Acara yang berlangsung mulai Selasa sampai Senin (2-8) Mei 2017 ini menggelar berbagai macam lomba. Antara lain, Lomba Debat Bahasa Arab, Pidato Bahasa Arab, Olimpiade Bahasa Arab, Terjemah Bahasa Arab-Indonesia, Kaligrafi dan Lomba Ghina’ Araby.
Acara yang dibuka oleh WAKA III STAIN Pamekasan, Mohammad Hasan ini dihadiri oleh Dinas Pendidikan kabupaten Pamekasan, Pimpinan Ormawa, Dosen PBA, dan Pimpinan STAIN Pamekasan. Dalam sesi pembukaan, WAKA III diminta untuk membuka acara di gedung Multi Center yang ditandai dengan pemukulan gong.
Abd Hamid, selaku ketua umum HIMA PBA berharap, dengan digelarnya acara tersebut, bahasa Arab menjadi semakin diminati oleh kalangan pelajar di Indonesia. “Saya berharap, acara ini bisa mejadi tambahan motovasi bagi pelajar agar senang pada bahasa arab ini,” ujarnya.
Menurutnya, bahasa Arab memang perlu dipelajari oleh pelajar Indonesia. Karena, lanjutnya, kendatipun bukan bahasa nasional, setidaknya paham dengan bahasa yang sudah menjadi bahasa internasional dan merupakan bahasa penduduk surga nanti. (ACTIVITA)
Artikel ini telah dibaca 4 kali
HIMA PBA Gali Potensi Pelajar Se-Jawa Timur
Perbesar
LPM ACTIVITA- Selama kurang lebih satu pekan, Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab (PBA) menggali potensi pelajar sesedrajat di seluruh jawa timur. Kegiatan tersebut dikemas dengan Mihrajan Al-Fann Al-Araby. Acara yang berlangsung mulai Selasa sampai Senin (2-8) Mei 2017 ini menggelar berbagai macam lomba. Antara lain, Lomba Debat Bahasa Arab, Pidato Bahasa Arab, Olimpiade Bahasa Arab, Terjemah Bahasa Arab-Indonesia, Kaligrafi dan Lomba Ghina’ Araby.
Acara yang dibuka oleh WAKA III STAIN Pamekasan, Mohammad Hasan ini dihadiri oleh Dinas Pendidikan kabupaten Pamekasan, Pimpinan Ormawa, Dosen PBA, dan Pimpinan STAIN Pamekasan. Dalam sesi pembukaan, WAKA III diminta untuk membuka acara di gedung Multi Center yang ditandai dengan pemukulan gong.
Abd Hamid, selaku ketua umum HIMA PBA berharap, dengan digelarnya acara tersebut, bahasa Arab menjadi semakin diminati oleh kalangan pelajar di Indonesia. “Saya berharap, acara ini bisa mejadi tambahan motovasi bagi pelajar agar senang pada bahasa arab ini,” ujarnya.
Menurutnya, bahasa Arab memang perlu dipelajari oleh pelajar Indonesia. Karena, lanjutnya, kendatipun bukan bahasa nasional, setidaknya paham dengan bahasa yang sudah menjadi bahasa internasional dan merupakan bahasa penduduk surga nanti. (ACTIVITA)
Artikel ini telah dibaca 0 kali
Baca Lainnya
Trending di Kabar Kampus