Menu

Mode Gelap
HMPS Ekonomi Syari’ah Adakan Entrepreneurship Workshop Semarak Bulan Bahasa, HMPS TBIN Adakan Pemilihan Duta Bahasa Indonesia IAIN Madura Gelar Pisah Sambut Kabiro AUAK IAIN Madura Tidak Masuk 3 Besar Kampus Terbaik di Madura Versi Kemendikbudristek RI Dianggap Tidak Mendidik, Konten IMTV Mendapat Kritikan

News · 29 Apr 2019 09:16 WIB ·

Dialog Sosial Bersama Praktisi Pendidikan Warnai Harlah Prodi TIPS Ke-4


 Dialog Sosial Bersama Praktisi Pendidikan Warnai Harlah Prodi TIPS Ke-4 Perbesar

IAIN Madura- Himpunan Mahasiswa (Hima) Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (TIPS) sambut Hari Lahir (Harlah) Program Studi (Prodi) TIPS ke-4 dengan Dialog Sosial dengan Ppraktisi Pendidikan yang berlokasi di Auditorium Mini Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura. Senin, (29/04/2019).

Acara yang dimulai sejak pukul 08.30 ini dihadiri langsung oleh Dekan Fakultas Tarbiyah, segenap dosen Prodi TIPS dan mahasiswa Prodi TIPS.

Melalui tema “Dekadensi Moral dalam Pesona Kemegahan Pendidikan” acara ini di moderatori langsung oleh Mohammad Faiq (TIPS) dengan narasumber  Moh. Tarsun selaku kepala dinas pendidikan Kabupaten Pamekasan, Zainal Alim selaku pengurus dewan pendidikan Kabupaten Pamekasan, dan Taufik Hidayah selaku pembina sekaligus pendiri Gerakan Sadar Pendidikan Madura (GSPM).

Dhaviq Akbar selaku ketua panitia dalam acara ini memaparkan, hari ini merupakan acara pembukaan untuk harlah Prodi TIPS yang dikemas dalam dialog sosial. “kami memilih dialog sosial, karena mengajak mahasiswa TIPS untuk aktif dalam diskusi bersama pemateri yang dari praktisi pendidikan,” jelasnya.

Ia berharap adanya acara ini mampu mengajak dan menyadarkan mahasiswa bahwa kondisi pendidikan saat ini sedang mengalami kemerosotan moral. “Selaku calon pendidik, saya harap mahasiswa TIPS bisa menjadi tolak ukur untuk memajukan dunia pendidikan,” harap mahasiswa yang akrab disapa dhaviq tersebut.

Baitur Rahman selaku ketua HIMA Prodi TIPS, mengungkapkan bahwa terselenggaranya acara ini menjadi satu keberuntungan bagi Hima dan Prodi TIPS sendiri, karena sebelumnya sempat ada kendala mengenai tempat acara.

“Sebelumnya kami kesulitan tempat, tapi alhamdulillah acara ini masih bisa terselenggara,” jelasnya dalam sambutan ketua Hima.

Mahasiswa semester 6 tersebut berharap, semoga terselenggaranya acara ini dapat memberikan ritme kepada mahasiswa Prodi TIPS yang nantinya akan menjadi pendidik. “Kami harap melalui acara ini, kami bisa mengetahui cara mendidik dan memperbaiki moral,” harap ketua Hima yang akrab disapa Kang Bayt tersebut.

Lebih lanjut, siti azizah selaku ketua Prodi TIPS memaparkan, anniversary Prodi TIPS tahun ini memiliki 3 agenda yang puncaknya pada hari kamis. “Ini hari pertama dan besok masih ada workshop penelitian. Puncaknya hari kamis mendatang,” jelas ketua Prodi dalam sambutannya.

Ketua prodi berharap, melalui acara ini mahasiswa Prodi TIPS dapat memperbaiki moral dalam merintis dunia pendidikan. “Saya harap Mahasiswa khususnya Prodi TIPS dapat memberikan moral yang baik, khususnya kepada sivitas akademika IAIN Madura,” harapan ketua prodi kepada mahasiswa Prodi TIPS.

Adanya acara yang dikemas dalam dialog sosial ini mendapat apresiasi dari dekan Fakultas Tarbiyah, Atiqullah. Ia mengungkapkan, penyelenggaraan acara ini sangat bagus, ditambah lagi dengan tema yang mengangkat tentang pendidikan, karena pembahasan pendidikan tidak ada habisnya dari masa ke masa. “Persoalan pendidikan tidak akan pernah selesai untuk dibahas, saya harap peserta bisa mengikuti acara dengan seksama sampai selesai dan mengambil manfaatnya,” ungkap sekaligus harapan dekan fakultas dalam sambutan sebelum ditutup dengan pembukaan acara secara resmi. (tri))

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

UKK FPM FEBI IAIN Madura Gelar SERABI: Merajut Ukhuwah dan Berbagi Berkah Ramadan

24 Maret 2025 - 07:52 WIB

SERAMBI UKK FPM FEBI

Aliansi Pers Mahasiswa Madura Bergerak: Satukan Kekuatan untuk Kebangkitan PPMI DK Madura

23 Maret 2025 - 10:16 WIB

Konsolidasi dan BukBer Aliansi Pers Mahasiswa Madura

Satu Dekade Tadris Bahasa Indonesia: HMPS TBIN IAIN Madura Gelar Seminar dan Buka Bersama

23 Maret 2025 - 08:29 WIB

Hari Lahir Tadris Bahasa Indonesia

Berbagi Berkah Ramadan: UPZ IAIN Madura Salurkan Bantuan untuk Yatim dan Dhuafa

20 Maret 2025 - 05:45 WIB

Penyaluran Zakat Fitrah, Santunan Anak Yatim dan Kaum Duafa

Cerdas Berinvestasi: Mahasiswa FEBI IAIN Madura Dibekali Literasi Keuangan Syariah

18 Maret 2025 - 02:25 WIB

Talkshow Edukasi dan Literasi FEBI

Ramadan Produktif: Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura Terapkan Efisiensi Waktu Pembelajaran

14 Maret 2025 - 12:07 WIB

Pembelajaran Luring Bulan Ramadan
Trending di Kabar Kampus