Menu

Mode Gelap
HMPS Ekonomi Syari’ah Adakan Entrepreneurship Workshop Semarak Bulan Bahasa, HMPS TBIN Adakan Pemilihan Duta Bahasa Indonesia IAIN Madura Gelar Pisah Sambut Kabiro AUAK IAIN Madura Tidak Masuk 3 Besar Kampus Terbaik di Madura Versi Kemendikbudristek RI Dianggap Tidak Mendidik, Konten IMTV Mendapat Kritikan

News · 10 Nov 2018 15:55 WIB ·

Mengenang Jasa Pahlawan, Mahasiswa Tadris IPS Melakukan Ziarah ke Makam Pahlawan


 Mengenang Jasa Pahlawan, Mahasiswa Tadris IPS Melakukan Ziarah ke Makam Pahlawan Perbesar

Dihari pahlawan, Himpunana mahasiswa Tadris Ilmu pengetahuan Sosial lakukan ziarah makam pahlawan.

Dalam rangka memperingati hari pahlawan nasional, Mahasiswa Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (Prodi TIPS) melakukan ziarah ke makam pahlawan,  Panglegur Pamekasan. Sabtu, (10/11).

Ziarah makam pahlawan merupakan kegiatan  rutin Himpunan Mahasiswa Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (HIMA TIPS). Hingga saat ini, program tersebut sudah memasuki tahun ke-3 dan mungkin akan dilaksanakan di tahun-tahun berikutnya.

Berlangsungnya acara ziarah makam pahlawan bisa dikatakan cukup sukses dan khidmat. Pasalnya, acara yang dikemas dengan baik oleh panitia, cukup membuat mahasiswa yang hadir larut dalam setiap rentetan acara tersebut.

Wiwik Andawiyah, mahasiswi Tadris IPS semester 3 menanggapi, bahwa acara ini sangat bermanfaat, karena bisa mendoakan pahlawan yang telah berjuang untuk negeri ini dan mengenang jasa para pahlawan, “Walaupun banyak yang tidak hadir, tapi acaranya cukup lancar,” jelasnya.

Meskipun banyak mahasiswa yang masuk pada jam yang sama. Namun, hal ini tidak mengurangi antusias mahasiswa untuk menghadiri acara tersebut. Hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya mahasiswa yang tetap menghadiri acara setelah jam kuliah.

Baitur Rahman selaku ketua umum Hima Tadris IPS memaparkan, kehadiran mahasiswa IPS sangat luar biasa, walaupun tidak bisa dijadikan persentase jumlah mahasiswa IPS seluruhnya, karena memang ada kendala tersendiri dari mahasiswa IPS, “Saya sangat mengapresiasi partisipasi teman-teman dalam menghadiri acara ini,” jelasnya.

Tujuan acara ini berusaha membangkitkan kesadaran mahasiswa IPS terhadap perjuangan pahlawan serta berupaya mentransfer energi kepahlawanan pada diri mahasiswa. Sehingga, mahasiswa mampu melanjutkan perjuangan pahlawan, meskipun dalam bentuk yang berbeda. Artinya, tidak dalam bentuk perlawanan, tetapi dalam bentuk mengembangkan kompetensi, kemampuan, idealisme, ataupun yang lainnya. “Kita juga mendoakan mereka, semoga diampuni dosanya dan dicatat sebagai orang yang mati syahid,” tambah baitur.

Senada dengan itu, salah satu senior HIMA TIPS, Mohammad Faiq menanggapi, bahwa acara ini tidak lain bertujuan untuk mendoakan para pahlawan yang telah gugur di medan perang diampuni dosanya oleh Allah SWT. dan mendapat syafaat Rasulullah SAW,  “Acara ini juga menambah semangat religi dalam diri mahasiswa,” ungkapnya.

Dia juga memberi apresiasi karena acara yang telah terprogram sebelumnya tetap dilanjutkan oleh kepengurusan HIMA yang sekarang dan diharapkan juga dilakukan oleh kepengurusan di tahun-tahun berikutnya, “Acara ini tidak hanya dilakukan oleh mahasiswa TIPS, tapi seluruh mahasiswa IAIN Madura,” harapnya. (Paper, k6).

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

HMPS TIPS IAIN Madura Datangkan Rian Fahardhi pada Seminar Nasional 2023.

1 November 2023 - 11:03 WIB

HMPS TBIN IAIN Madura Hadirkan Peri Sandi Huizche di Seminar Nasional 2023

30 Oktober 2023 - 06:18 WIB

HMPS TBIN Sukses Menggelar Kirab Budaya

28 Oktober 2023 - 06:26 WIB

Memperingati Hari Lahir yang ke-5, UKK KSR PMI Adakan Lomba dengan Tema yang Berbeda.

26 September 2023 - 07:11 WIB

Berikan Kesan Baru, HMPS TBIN UIN SATU Adakan Kunjungan Belajar ke HMPS TBIN IAIN Madura

20 September 2023 - 01:57 WIB

HMPS TBI Sukses Gelar Dismovestra 2023 dengan Tema, Time is Money Wasting Time Wasting Life

11 September 2023 - 09:48 WIB

Trending di Kabar Kampus